Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Saling Menguntungkan

Beberapa waktu yang lalu, Pak Dasum dan Pak Didi dari Panah Merah datang berkunjung ke Barong Mulya. Pertemuan diadakan di kediaman Enjang, Ketua Kelompok Tani Barong Mulya. Kesempatan itu diisi dengan acara bimbingan teknis tentang budidaya hortikultura, mulai dari pilih benih, sampai pemasaran.

Secara, kegiatan seperti sangat menguntungkan bagi pihak Barong Mulya maupun Panah Merah. Petani bertambah ilmu, Panah Merah semakin dekat dengan konsumennya. Rupanya acara seperti ini harus di-regulerkan, agar Barong Mulya lebih hidup.

Dengan regulernya "bintang tamu" dari perusahaan besar pertanian, maka pertemuan kelompok tani akan menjadi 2 kali per bulan. Mendekati tuntutan Ki Haji Udin, salah satu anggota Barong Mulya yang ingin agar pertemuan berlangsung tiap minggu.