Persiapan penanaman kopi arabika, para petani buat lubang tanam
Barmoel - Setelah pertemuan di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Wanayasa pada tanggal 8 Oktober 2020, Kelompok Tani Barong Mulya menandatangani surat pernyataan kesanggupan untuk menerima benih bantuan dari pemerintah pada Minggu Ke-IV bulan Oktober 2020.
Kemudian Kelompok Tani Pusaka Jaya 1 juga menyanggupi minggu ke-IV untuk menerima benih kopi siap tanam. Sedangkan Kelompok Tani Pusaka Jaya 2, kemungkinan akan menerima benih kopi arabika pada akhir tahun 2020, diperkirakan bulan Desember 2020.
Satu bulan sebelumnya, para petani anggota Kelompok Tani Barong Mulya sudah mulai membuat lubang tanam, setelah mendapat himbauan dari Dinas Katahanan Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kabupaten Purwakarta, serta arahan dari BPP Kecamatan Kiarapedes.
Baca Juga